Camilan Selain Popcorn untuk Menemani Kamu Nonton Black Widow, Beserta Link Nonton Gratis!

12 Juli 2021Syilvia Tjhia

Menonton film bisa menjadi salah satu hiburan buat kamu untuk menghilangkan kepenatan, apalagi habis pulang dari kantor. Kini nonton film tidak selalu harus di bioskop, banyak aplikasi bermunculan yang mendukung para pecinta film sehingga bisa menonton di rumah saja. 

Apalagi saat ini sedang pandemi, pemerintah menganjurkan kita untuk di rumah saja. Menonton film tidak akan lengkap rasanya jika tidak ditemani camilan seperti popcorn. Supaya tidak bosan dengan camilan popcorn, berikut ada beberapa rekomendasi camilan yang cocok menemani kamu yang sedang nonton film dirumah.

Goguma Mattang

Goguma mattang atau manisan ubi adalah camilan manis yang terbuat dari ubi manis. Camilan ini juga disajikan sebagai salah satu lauk lezat lho. Tesktur dari camilan ini sangat renyah dan empuk, lapisan luarnya diberi lelehan gula manis. Cocok banget nih untuk anak-anak maupun dewasa.

| Baca Juga:

Yuk, Cobain Membuat Camilan dengan Keju

Salad Buah

Ingin mengemil sambil nonton tapi takut gemuk? Jangan khawatir. Kamu bisa membuat camilan salah buah. Salah buah yang sedang populer ini dengan mudah bisa kamu coba membuatnya di rumah lho. Cukup menggunakan buah-buahan yang tersedia di rumah kamu lalu tambahkan dengan yogurt secukupnya.

Makaroni Goreng

Salah satu camilan yang digemari banyak orang adalah makaroni goreng. Cara membuat makaroni goreng juga cukup mudah, bahan yang kamu butuhkan antara lain makaroni, mentega, garam, bumbu rasa seperti rumput laut atau cabai bubuk.

| Simak Juga:

Hanya dengan 3 Bahan, Bisa Membuat Camilan Lezat

Popcorn Chicken

Nah, yang terakhir jika kamu suka yang gurih-gurih dan sedang bosen dengan popcorn jagung. Cobain membuat popcorn chicken. Camilan ini sedang hits juga lho belakangan ini. 

Leave a comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Resep Sebelumnya Resep Selanjutnya