Bosan dengan olahan tahu dan tempe yang di goreng? Kamu bisa mencoba nih baceman tahu tempe yang rasanya gurih legit. Lauk ini khas dari Jawa yang bisa dijadikan sebagai lauk pauk atau bisa dinikmati saja langsung dengan cabai rawit hijau.
Bumbu bacem termasuk sebuah bumbu yang sangat populer di Indonesia. Untuk membuat bacem tahu tempe biasanya membutuhkan bumbu dapur seperti ketumbar, gula, merica bubuk, kecap manis, air kelapa, bawang merah, bawang putih dan beberapa bahan pelengkap lainnya yang mudah ditemui.
| Baca Juga: Resep Lempah Ikan Pari, Asam & Pedas yang Menggiurkan!
Keuntungan dari hidangan bacem tahu tempe ini adalah bisa dinikmati oleh siapa saja. Baik anak-anak, remaja hingga orang tua. Karena, rasa dari masakan ini tidak pedas dan teksturnya terbilang cukup lembut dan bisa dinikmati tanpa bersusah payah.
Ada beberapa resep bacem tahu tempe yang mudah dicoba, bahkan buat kamu yang jarang masak pun bisa lho mencoba membuat masakan sederhana satu ini. Penasaran cara membuatnya? Simak nih resep bacem tahu tempe yang bumbunya meresap sampai ke dalam. Berikut resep dan caranya, selamat mencoba!.
Resep Bacem Tahu Tempe, Bumbunya Meresap Sampai Ke Dalam
- Serves: 10-15 Porsi
- Cook time: -+ 1 Jam
Bahan-Bahan
- 500 Gr Tahu (potong sesuai selera)
- 500 Gr Tempe (potong sesuai selera)
- 5 Siung Bawang Putih
- 5 Siung Bawang Merah
- 10 Butir Kemiri
- 2 Sdm Ketumbar bubuk
- 200 Gr Gula Merah
- 5 Sdm Kecap manis
- 5 Ibu jari Lengkoas
- 7 Lembar Daun salam
- 1 Liter Air Kelapa
- 1 Lembar Daun Pandan (Optional)
- 2 Sdt Garam
Instruksi
- Langkah pertama, haluskan dahulu semua bumbu dengan blender. Antara lain bawang merah, bawang putih, kemiri, lengkuas(4ruas), ketumbar bubuk daun salam dan masukan sedikit air kelapa. Blender hingga bumbu halus.
- Selanjutnya siapkan panci untuk merebus. Masukan tahu, tempe, bumbu yang sudah dihaluskan tadi, kecap manis, gula merah, daun pandan, air kelapa, daun salam, 1 ruas lengkuas di geprek, dan garam.
- Kemudian rebus hingga bumbu meresap, kurang lebih 30 menit.
- Setelah 30 menit buka tutup rebusan dan aduk pelan-pelan supaya tahu tidak hancur. Lalu direbus kembali selama kurang lebih 20 menit.
- Rebus hingga air menyusut dan bumbu meresap ke tahu tempe.
- Siap diangkat dan bisa langsung dinikmati atau dipanggang.
Catatan
Resep oleh Mbok Midut.