STOP! Jangan Masukan Sayur dan Buah Ini Ke Dalam Kulkas
Agar buah dan sayuran tetap segar dan awet, biasanya disimpan di dalam kulkas. Tapi ada beberapa jenis sayuran dan buah yang tidak boleh disimpan di kulkas lho. Karena, bisa membuat kandungan nutrisi pada sayur dan buah menjadi hilang. Bahkan, ada sayur dan buah yang bisa memberikan efek buruk kemakanan lain yang berada di dalam kulkas.
Cara terbaik untuk menyimpan sayur dan buah adalah simpan sayuran dan buah di dalam wadah yang kedap air dan tidak boleh terkena basah. Karena, bisa menimbulkan bakteri.
| Baca Juga:
Super Lembut dan Empuk, Resep Japanese Bun Milk
Nah, berikut beberapa fakta sayur dan sayur yang tidak boleh dimasukan ke dalam kulkas dan cara menyimpan sayuran di kulkas:
Bawang Bombay
Bawang bombay tidak boleh dimasukan kedalam kulkas. Karena, kelembapan di dalam kulkas bisa mengubah bawang bombay menjadi cepat berjamur, kusam dan lembek. Untuk simpan bawang bombay kamu bisa menyimpan di tempat yang kering, suhu ruangan, dan tidak terpapar sinar matahari.
Kemangi
Menyimpan kemangi di dalam kulkas bisa membuat kemangi cepat layu. Kemangi bisa menyerap aroma makanan lain yang berada di kulkas, sehingga aroma kemangi yang asli akan menghilang. Untuk menyimpan daun kemangi, kamu bisa menaruhnya di dalam plastik zip lock supaya tidak terkontaminasi udara luar.
| Baca Juga:
Resep Sacher Tort, Cake Cokelat Dari Austria
Kentang
Kentang tidak boleh disimpan dalam suhu yang dingin, karena bisa mengubah pati kentang menjadi gula yang tidak bagus untuk kesehatan. Tekstur kentang pun bisa berubah menjadi lebih keras dan kasar. Sebaiknya kamu menyimpan kentang di tempat yang kering dan tidak terkena sinar matahari langsung. Tidak perlu memasukan kedalam kantong plastik yang kedap udara, karena bisa membuat kentang lebih cepat busuk.
Tomat
Buah tomat sebaiknya tidak simpan dalam kulkas. Jika menyimpan tomat dalam kulkas bisa memhambat proses kematangan buah tomat. Suhu dingin pada kulkas bisa membuat tomat menjadi keriput dan menghilangkan kandungan air pada buah tomat. Sehingga tomat tidak segar lagi.
Pisang
Buah-buahan seperti pisang, alpukat, jeruk, pir, apel, aprikot jika dimasukan dalam kulkas bisa menghilangkan rasa dan tekstur buah tersebut. Pisang merupakan buah yang tumbuh di Negara tropis sehingga sangat sensitive terhadap suhu dingin. Sehingga jika menyimpan pisang di kulkas bisa menyebabkan perubahan warna pada buah pisang dan kandungan vitamin C nya hilang lho.
Itulah beberapa sayuran dan buah yang tidak boleh kamu masukkan ke dalam kulkas dan cara menyimpan sayuran di kulkas. Semoga bermanfaat!