Hindari Kesalahan Ini, Supaya Kue Nastar Kamu Tidak Retak!
Kue nastar menjadi salah satu jenis kue kering yang wajib saat Idul Fitri. Nastar terbuat dari tepung terigu, telur, mentega dan isian selai nanas. Cara membuat resep kue nastar memang gampang-gampang susah. Kesalahan dalam membuat kue nastar yang umum biasanya adonan kue nastar ketika dipanggang menjadi retak.
Nah, membuat kue nastar membutuhkan bahan kue, teknik dan trik yang khusus supaya kue nastar tidak retak lho. Simak kesalahan dan tips-tipsnya berikut ini:
Adonan Terlalu Lembek
Hal pertama yang harus diperhatikan ketika membuat kue nastar adalah takaran tepung dan mentega yang tepat, supaya adonan tidak telalu lembek. Oleh karena itu, perbandingan adonan yang kering dan basah harus tepat, agar ketika adonan kue nastar dipanggang tidak retak atau pecah. Jika adonan terlalu lembek atau masih lengket bisa menempel ditangan saat dibentuk.
| Baca Juga: Resep Kue Tanpa Oven dan Mixer
Isian Nanas Terlalu Basah
Isian nastar juga penting lho. Penggunaan selai nanas yang terlalu basah akan membuat kue nastar menjadi pecah saat proses pemanggangan. Kalau isian nastar yang kamu beli terlalu basah, kamu bisa akalin dengan cara meniriskan selai nanas diatas saringan sebelum digunakan.
Mengoles Egg Wash Sebelum Dipanggang
Proses pengolesan kuning telur atau egg wash sebaiknya panggang dahulu kue nastarnya sekitar 10 menit. Keluarkan dan baru dioleskan dengan bahan olesan. Baru dipanggang kembali hingga kue matang.
Suhu Oven Terlalu Tinggi
Membuat kue seharusnya suhu oven tidak perlu tinggi supaya bentuknya bisa mengembang tinggi. Suhu oven yang terlalu tinggi bisa membuat kue menjadi retak, sebaiknya kamu gunakan api bawah saja. Untuk suhu yang pas memanggang kue nastar oven sekitar 160-175°C selama dua puluh menit.
| Baca Juga: 5 Merk Selai Buah yang Lezat
Beri Jarak Pada Setiap Nastar Saat Dipanggang
Setelah mencetak adonan, saat menata nastar pada loyang. Sebaiknya memberi jarak pada setiap nastar supaya ketika kue nastar mengembang, kue tidak retak dan tidak berdempetan saat dipisahkan.
Panggang nastar dengan temperatur yang pas
Suhu untuk memanggang nastar ternyata tidak bisa sembarangan lho. Jika suhu terlalu rendah, nastar akan susah matang. Tapi jika terlalu tinggi pun akan mengakibatkan nastar retak, bahkan gosong. Jadi usahakan untuk memanggang nastar dengan suhu
Itulah beberapa kesalahan dan tips supaya resep kue nastar kamu, hasil akhirnya cantik. Semoga bermanfaat!