Cara Membuat Brownies Kukus Gulung

20 Januari 2019Desiana Prasetya

Brownies Kukus Gulung – Bosan menikmati kue brownies yang itu-itu saja? Coba bikin brownies kukus gulung yang terkenal dengan sebutan steamed brownie roll ini yuk, di jamin keluarga pasti suka!

Terbuat dari bahan bahan kue yang mudah dan terjangkau dimana-mana, semakin memudahkan Anda untuk membuatnya kapan saja. Tekstur dari brownies kukus gulung ini juga sangat lembut, sehingga dapat dinikmati siapa saja. Mulai dari anak kecil hingga orang dewasa. Rasanya enak dan tidak bikin seret di leher, dan super nyoklat dengan ciri khas pahit cokelat yang menggoda.

Baca Juga : Cara Membuat Kue Talam Pandan

Lembutnya brownies kukus gulung semakin lengkap dengan tambahan olesan butter cream yang dicampur dengan lezatnya nuttela. Hemm, kebayang kan enaknya gimana?

So dari pada penasaran, langsung saja yuk disimak bahan-bahan dan cara membuat brownies kukus gulung dengan telur dan bahan kue lainnya yang cukup ekonomis untuk olahan brownies premium seperti berikut ini.

Resep Membuat Brownies Kukus Gulung

brownies kukus gulung
Brownies Kukus Gulung – Credit : @goldiussinggi

Bahan Kue Browies :

  • 6 butir telur
  • 225 gram gula pasir
  • 1/2 sendok teh SP
  • 100 gram terigu
  • 50 gram coklat bubuk
  • 25 gram susu bubuk
  • 100 gram minyak goreng
  • 75 gram butter
  • 100 gram dark chocolate, cincang

Filling atau Bahan Olesan Topping :

  • Butter cream secukupnya
  • Nuttela secukupnya

Cara Membuat Brownies Kukus Gulung :

  1. Pertama-tama lelehkan minyak, butter dan dark chocolate, aduk rata, lalu dinginkan. Saya menggunakan microwave untuk melelehkannya.
  2. Selanjutnya siapkan 2 buah loyang ukuran 26x26x4cm, oles dengan sedikit minyak goreng atau mentega lalu alasi kertas dengan kertas roti.
  3. Panaskan kukusan atau klakat, bila menggunakan kukusan biasa bungkus tutup nya dengan serbet agar uap air tidak menetes ke kue.
  4. Kocok telur gula dan SP hingga mengembang, kental dan berjejak dengan speed tinggi.
    kecilkan speed masukan campuran terigu, susu bubuk dan coklat bubuk, aduk rata. atau aduk balik dengan spatula.
  5. Masukan campuran mentega leleh aduk balik dengan spatula sampai semua tercampur rata.
  6. Tuang ke dalam 2 buah loyang, kukus masing-masing adonan dengan api kecil sampai matang cukup 10-12 menit saja, angkat.
  7. Terakhir panas-panas balikan ke atas kertas roti yang ukurannya lebih lebar dari cake nya, oles dengan filling bila menggunakan selai, segera gulung dan padatkan, dinginkan dan potong-potong sesuai selera.

Jangan Lewatkan : Cara Membuat Bola Bola Makaroni Kribo

Tips Sukses Membuat Brownies Kukus Gulung :

  1. Untuk menggulung brownies kukus harus dalam keadaan masih panas, karena cake masih lembut dan lentur untuk di gulung.
  2. Berbeda saat kondisi dingin, cake akan lebih memadat dan ketika di gulung akan mudah patah.
  3. Jika di beri filling butter cream dan campuran Nuttela, gulung dahulu tanpa filling, biarkan dingin, kemudian buka gulungan nya, oles butter cream dan Nuttela dan guling kembali.

2 Comments

Leave a comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Resep Sebelumnya Resep Selanjutnya