Bakpao adalah makanan tradisional Tiongkok yang sangat populer di Indonesia, biasanya bakpao tradisional berisi daging ayam, kacang hijau, dan kacang tanah. Seiring berjalannya waktu kreasi bakpao pun terus berkembang, kini ada isian unik yaitu resep bakpao telur asin.
| Baca Juga: Bikin Ngiler! Resep Som Tam Salah Pepaya Thailand
Meskipun terdengar aneh bakpao isi telur asin, nyatanya makanan satu ini sangat cocok lho. Telur asin yang digunakan hanya bagian kuning yang sudah matang, lalu dihaluskan dan dicampur dengan mentega.
| Simak Juga: Resep Kue Kaswi Gula Merah yang Lembut
Memang sebelum adanya bakpao telur asin, telur asin sudah banyak dikreasikan dengan beragam makanan. Mulanya telur asin dimanfaatkan untuk masakan asin, seperti ikan, cumi, udang, ayam goreng. Seiring bertambah waktu, telur asin juga sekarang mudah ditemui di aneka appetizers atau desserts, seperti bakpao, waffle, dan lain-lain.
Cobain yuk membuat bakpao telur asin di rumah, mudah lho cara membuatnya. Simak resep bakpao telur asin yang lumer dan lembut disini!.
Resep Bakpao Telur Asin Lumer & Lembut!
- Serves:
Bahan-Bahan
Bahan untuk Adonan Bakpao
- 300 Gr Tepung Terigu
- 2 1/2 Sdm Gula Halus
- 125 mL Susu Full Cream
- 1 Bungkus ragi instan
- Secukupnya Air
Bahan untuk Saus Telur Asin
- 5 Butir Kuning telur asin
- 110 Gr Mentega
- 20 Gr Tepung Maizena
- 60 mL Santan
- 55 Gr Custard powder
- 55 mL Susu Bubuk Full Cream
- 110 Gr Gula Pasir
Instruksi
Cara Membuat Saus Telur Asin
- Siapkan wadah. Masukan tepung maizena, kuning telur asin, custard powder, gula pasir dan santan. Aduk dengan mixer dengan kecepatan sedang, sampai tercampur rata.
- Tambakan susu bubuk full cream, mixer kembali hingga tercampur rata. Sisihkan dan masukan kedalam kulkas.
Cara Membuat Adonan Bakpao
- Siapkan mangkuk kecil, tuangkan ragi instan dan air secukupnya. Aduk rata lalu tambahkan tepung terigu dan gula halus. Aduk lagi hingga adonan tercampur rata.
- Tuangkan susu full cream, aduk dengan mixer dengan kecepatan rendah dan naikan jika adonan sudah hampir tercampur rata naikan kecepatan sedang.
- Setelah terbentuk adonan, masukan kedalam mangkuk dan tutup dengan plastik wrap. Diamkan selama 45 menit atau mengembang.
- Jika sudah mengembang, ambil adonan dan ulenin dialas talenan yang sudah diberi tepung. Potong adonan beberapa bagian seukuran telapak tangan. Pipihkan dan isi bakpao dengan saus telur asin, bulatkan. Ulangi hingga adonan dan saus telur asin habis.
- Kemudian kukus adonan dikukusan yang sudah dipanaskan dan air sudah mendidih. Kukus selama kurang lebih 10 menit atau hingga matang.
- Siap disajikan.
1 Comments
Kharisma
29 Maret 2023 at 19:39
Gara-gara abis nonton film thailand You & Me & Me ada scene bakpao ini, jadi pengen buat deh. Makasiii udah bagiin resepnyaa