Resep Mini Rainbow Roll Cake dan Tips Cara Membuatnya
Mini Rainbow Roll Cake – Ingin membuat rainbow versi mini yang lucu dan menggemaskan? Yuk boleh dicoba ya resep mini rainbow roll cake dari tokowahab.com yang kami bagikan kali ini.
Terbuat dari bahan kue premium sehingga menciptakan tekstur cake yang lembut, empuk dan tidak mudah putus ketika digulung. Untuk tepung terigu, sebaiknya gunakan tepung terigu segi tiga biru. Jangan lupa diayak terlebih dahulu agar tidak ada adonan kasar yang menggirindil di adonan.
Baca Juga : Cara Membuat Rainbow Cake Yang Enak dan Lembut
Untuk butter boleh gunakan merk apa saja, namun rekomendasi dari kami gunakan butter anchor yang sudah tidak diragukan lagi kelezatannya. Aromanya yang sedap membuat mini rainbow rooll cake semakin menggugah selera setiap orang yang melihatnya.
Rasa manis yang pas ditambah dengan isian buttercream dan keju memberikan rasa asih gurih yang nikmat. Pokoknya tidak cukup satu jika menikmati kue mini dengan warna-warni yang cantik ini.
Nah bagi yang ingin coba membuatnya sendiri di rumah, berikut resepnya.
Simak Juga : Cara Membuat Kue Lapis Tepung Beras Warna Warni
Resep Mini Rainbow Roll Cake dan Tips Cara Membuatnya
Bahan Rainbow Cake :
- 750 gram Putih telur (kurang lebih 16-17 butir), suhu ruang
- 1 sendok makan emulsifier (SP)
- 100 gram butter anchor (cairkan)
- 250 gram gula putih
- 200 gram tepung terigu (contoh : segi 3 biru, diayak)
Bahan Isi :
- Butter cream secukupnya
- Keju Cheddar secukupnya
Cara Membuat Mini Rainbow Roll Cake :
- Pertama-tama kocok putih telur dan SP menggunakan mixer kecepatan rendah sampai berbusa aja, masukkan gula kemudian naikkan speed mixer hingga adonan putih mengembang.
- Turunkan speed rendah, masukkan terigu sedikit demi sedikit dan butter cair. Matikan mixer dan aduk pakai spatula.
- Bagi adonan jadi 6 warna, alasi loyang uk 18 dengan kertas roti oles butter lagi ya.
- Selanjutnya kukus kurang lebih selama 10 menit untuk setiap warna, tuang lagi adonan yang lain nya sampai semua adonan abis.
- Setelah matang, angkat dan dinginkan.
- Iris tipis kue Rainbow, lalu olesi dengan buttercream dan terakhir beri keju parut sesuai selera, gulung perlahan.
- Lakukan terus sampai semua cake habis tergulung, sajikan.
Tips Membuat Mini Rainbow Roll Cake :
- Saat memotong atau mengiris-iris tipis rainbow cake, pastikan pisau yang Anda gunakan benar-benar tajam bertujuan agar roll cake rapih dan tergulung dengan baik.
- Isi parutan keju sesuai selera, lebih banyak lebih enak! Namun jangan terlalu over, agar mudah dalam menggulung ranbow cake.
- Beri warna adonan sesuai selera, bisa berwarna hijau, merah, kuning dll
2 Comments
Resep Bolu Gulung Pelangi Isi Butter Cream dan Keju
16 Februari 2019 at 11:32
[…] Baca Juga : Resep Mini Rainbow Roll Cake dan Tips Cara Membuatnya […]
Resep Puding Pelangi dan Cara Membuatnya
16 Februari 2019 at 12:13
[…] Simak Juga : Resep Mini Rainbow Roll Cake dan Tips Cara Membuatnya […]