Lembut Banget! Resep Chiffon Cake Keju

13 Desember 2022Syilvia Tjhia
resep chiffon cake keju

Serves: 1 Loyang

Cook time: 60 Menit

Chiffon cake memang sudah terkenal sejak lama, cake ini mendapatkan tempat di kalangan pecinta kue. Karena, rasanya yang enak serta tekstur adonan kue yang lembut mudah hancur di dalam mulut.

Menurut sejarah chiffon cake pertama kali dibuat di Amerika Serikat oleh seorang juru masak kue yang bernama Harry Baker. Di Indonesia sendiri chiffon cake sangat populer. Oya, mungkin sebagian menganggap chiffon cake dan bolu itu sama. Padahal berbeda lho, tekstur bolu lebih padat dan tebal dibandingkan chiffon cake. 

| Baca Juga: Resep Pumpkin Spice Latte Ala Starbucks

Resep chiffon cake tergolong sebagai foam cake, yang mana kue diolah dari kuning dan putih telur serta minyak sayur. Bahan kue tersebutlah yang dapat menjaga tekstur kue tetap empuk dan lembut. 

Sebenarnya banyak sekali jenis rasa di chiffon cake, umumnya yang sering dibuat adalah resep chiffon cake keju, chiffon cake keju, kismis, pandan dan lain sebagainya. Bingung memilih jenis chiffon cake, cobain nih resep chiffon cake keju cocok untuk disandingkan dengan teh atau kopi.

Print Resep

Lembut Banget! Resep Chiffon Cake Keju

  • Serves: 1 Loyang
  • Cook time: 60 Menit

Bahan-Bahan

  • 120 Gr tepung terigu protein rendah
  • 6 Butir Telur (pisahkan putih dan kuningnya)
  • 110 Gr Cream Cheese (suhu ruangan)
  • 100 mL Susu Cair
  • 1/2 Sdt Vanilla extract
  • 50 Gr Minyak Sayur
  • 1/2 Sdt Baking Powder
  • 2 Cubit Garam
  • Secukupnya Keju Cheddar (dipotong dadu kecil)
  • 1 Sdt Perasan keruk lemon
  • 125 Gr Gula Pasir

Instruksi

  • Siapkan wadah. Masukan cream cheese dan garam, aduk dan tuangkan susu cair. Hangatkan diatas air yang mendidih hingga cream cheesenya tercampur dengan susu. Tunggu hingga dingin.
  • Kocok dengan kuning telur dan tuangkan vanila extract, mixer hingga ngembang atau pucat.
  • Selanjutnya tuangkan cream cheese yang sudah dingin, minyak sayur dan aduk asal hingga tercampur.
  • Ayak tepung terigu dan baking powder, dan aduk dengan whisk hingga tercampur rata dan tidak ada gumpalan.
  • Tuangkan putih telur di mangkuk bersih, masukan perasan air jeruk lemon. Mixer hingga mengembang, lalu jika sudah mengembang tuangkan gula pasir dan mixer hingga tercampur rata dan jangan terlalu kaku.
  • Campurkan ambil 1/4 adonan putih telur kedalam adonan kuning telur, aduk dengan whisk hingga merata. Baru campurkan semua adonan kuning telur ke adonan putih, aduk perlahan dengan spatula hingga tercampur merata.
  • Kemudian masukan keju cheddar, aduk dengan perlahan hingga tercampur rata.
  • Tuang adonan ke loyang cetakan chiffon cake, lalu hentakkan supaya udara keluar.
  • Bisa tambahkan parutan keju cheddar dibagian atas.
  • Panggang adonan dioven yang sudah dipanaskan, dengan suhu 160 derajat celcius selama kurang lebih 60 menit.
  • Setelah matang, keluarkan dari oven dan balikkan kue. Dan tunggu hingga dingin, baru keluarkan dari loyang.
  • Siap dipotong untuk disajikan.

Catatan

Resep oleh Luvita Ho.

Leave a comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *