Apakah Anda pernah mencoba bolu dengan bahan dasar umbi-umbian? Kali ini tim Resep Baking Tokowahab.com akan memberikan Anda Resep Bolu Singkong Lapis Pandan dengan bahan dasar Singkong. Singkong adalah umbi yang dikenal sebagai makanan pokok penghasil karbohidrat dan daunnya sebagai sayuran.
Cara membuat Cassava Cake Pandan Layers atau Bolu Singkong Lapis Pandan cukup mudah. Anda perlu memarut singkong hingga halus, kemudian diperas hingga kering. Telur, gula pasir, ovalet, garam dan vanili dikocok hingga menggembang sempurna. Biasanya adonan akan berwarna putih pucat dan mengembang hingga 2-3 x lebih besar.
Singkong yang telah diparut dicampurkan dengan tepung terigu hingga rata. Kemudian dicampur dengan susu cair dan diaduk hingga rata. Mentega cair ditambahkan dan aduk hingga rata. Gunakan pasta pandan yang aman dan tidak banyak bahan pengawet, sehingga tidak merubah rasa dari bolu ini dan rasa pandan tidak terlalu kuat.
Panggang selama 20 menit atau sampai matang. Setelah dikeluarkan dari oven, kue bolu sebaiknya tidak langsung diproses, tetapi didiamkan terlebih dahulu selama kurang lebih 15 menit atau sampai uap panasnya hilang. Baru kemudian bisa dihias dan siap disajikan.
Bahan-bahan untuk membuat Cassava Cake Pandan Layers atau Bolu Singkong Lapis Pandan bisa belanja di Tokowahab.com.
Selamat mencoba!
Bolu Singkong Lapis Pandan
- Serves: 6 buah
- Prep time: 20 menit
- Cook time: 35 menit
Bahan-Bahan
- 700 gr Singkong (parut dan peras )
- 75 gr Tepung Terigu
- 4 btr Telur
- 200 gr Gula Pasir
- 1 sdt Ovalet
- 2 gr Esens Vanili
- 2 gr Garam
- 65 gr Susu Cair
- 2 gr Pasta Pandan
- 100 gr Mentega / Butter (lelehkan)
Instruksi
- Kocok telur, gula pasir, ovalet, esens vanila dan garam dengan kecepatan tinggi sampai mengembang.
- Masukan singkong parut, tepung terigu yang dicampur dengan susu cair. Aduk dengan spatula sambil dituangi mentega/butter sampai rata.
- Bagi adonan menjadi 2.
- Beri pasta pandan pada salah 1 adonan.
- Masukan adonan putih kedalam cetakan. Panggang selama 15 menit. Kemudian tambahkan adonan yang telah dicampur pasta pandan kemudian panggang lagi selama 20 menit.
- Diamkan adonan hingga uap panasnya hilang. Sajikan.