Baking Soda Bisa Memutihkan Gigi?

25 September 2020Syilvia Tjhia

Masih bingung dengan baking soda? Baking soda atau baking powder merupakan bahan yang umum, apalagi untuk membuat kue. Baking soda digunakan dalam bahan pembuatan kue kering supaya mendapatkan tekstur kue yang renyah. Baking soda atau soda kue juga berfungsi sebagai pengembang.

Lalu fungsi baking soda bisa digunakan untuk apa saja? Simak selengkapnya berikut.

Membersihkan Buah dan Sayuran

Cr: moving.com

Baking soda bisa kamu gunakan untuk membersihkan buah dan sayuran lho. Caranya, campurkan 1-3 sdm baking soda kedalam sebaskom air lalu rendam buah dan sayuran selama beberapa menit, lalu bilas menggunakan air bersih yang mengalir. Dengan cara seperti ini bisa menghilangkan kotoran serta lapisan lilin pada buah dan sayuran.

Membersihkan Peralatan Masak

Cr: The Spruce / Letícia Almeida

Selain dapat digunakan untuk membersihkan buah dan sayuran. Kamu juga bisa menggunakan baking soda dalam membersihkan peralatan masak seperti wajan dan panci. Caranya, menurut American Cleaning Institute tuangkan baking soda kedalam wajan dan panci yang kotor, lalu tuangkan air panas. Direndam kurang lebih 15-30 menit.

Membersihkan Rumah

Cr: realhousemoms.com

Selain dapat membersihkan peralatan masak, baking soda juga banyak digunakan untuk membersihkan rumah. Misal kamu ingin membersihkan lantai, cukup taburkan beberapa baking soda lalu gosok dengan lap basah. Baking soda juga bisa menghilangkan bau busuk pada sekitaran rumah, caranya kamu bisa menyimpan dalam kotak atau wadah terbuka lalu taruh dibagian belakang kulkas. Tujuannya menetralisir bau makanan.

Memutihkan Gigi

Cr: oldmtpleasantdentistry.com

Pernah dengar baking soda bisa membuat gigi putih? Cara penggunaannya adalah campurkan baking soda pada pasta gigi yang kamu gunakan, diyakini bisa memutihkan gigi secara alami. Selain itu kamu juga bisa mencampurkan baking soda dengan air lalu tuangkan ke kulit yang terkena gigitan serangga.

Itulah beberapa fungsi baking soda, selain digunakan untuk mengembangkan kue.

 

Leave a comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Resep Sebelumnya Resep Selanjutnya