Kue mochi merupakan kue asal dari Jepang yang sangat terkenal hingga di Indonesia. Kue satu ini terbuat dari tepung ketan hingga memiliki tekstur yang kenyal dan memiliki berbagai isian yang menggugah selera. Di Indonesia sendiri di mana resep kue mochi isi kacang tanah sangat mudah ditemui apalagi di Sukabumi, sehingga resep mochi ini banyak dicari orang.
Nah, buat kamu yang ingin menikmati kue mochi tidak perlu jauh-jauh ke Sukabumi. Kamu bisa coba membuatnya dirumah sendiri. Bahan-bahan yang digunakan sangat sederhana, yuk cobain resep mochi berikut ini.
Resep Mochi Pilihan Isi Kacang Tanah
- Serves: 10 buah
Bahan-Bahan
Bahan Adonan
- 70 gram Tepung Maizena
- 400 gram Tepung beras ketan
- 40 gram Tepung Beras
- 1 sdt Garam
- 200 gram Gula Pasir
- 500 ml Air
- 4 sdm Mentega
- Pewarna Makanan
Bahan Isian
- 60 gram Gula Pasir
- 6 sdm Air Matang
- 160 gram Kacang Tanah
Instruksi
Pembuatan Kulit
- Siapkan wadah, masukan tepung beras, tepung beras ketan, mentega lalu aduk hingga rata.
- Larutkan gula pasir, air dan garam lalu masukan kedalam adonan diatas. Jika kamu ingin menambahkan warna pada mochi bisa tambahkan pewarna makanan. Kemudian aduk hingga merata.
- Lalu masukan adonan kedalam pengukus, dan kukus kurang lebih 30 menit. Atau hingga matang, lalu keluarkan dan tunggu hingga suhu turun.
Pembuatan Isian
- Kacang tanah disangrai dan tumbuk hingga halus, lalu larutkan gula pasir dengan air matang dan aduk hingga tercampur rata.
Proses Pembuatan
- Pertama, ambil bagian luar mochi sekitar 3 sendok makan lalu pipihkan. Setelah itu masukan isian kacang tanah sekitar 1 sendok makan.
- Lalu bungkus isian dengan bagian luar dengan rapi hingga isian tidak terlihat dan berbentuk bulat, lanjutkan hingga adonan habis.
- Setelah itu, guling-gulingkan mochi yang telah dibuat diatas tepung maizena yang sudah disangrai.
- Kue mochi nikmat siap disajikan.
Catatan
Tips Membuat Mochi Agar Tidak Gagal:
Perhatikan tepung ketan yang digunakan, karena tepung ketan sangat mudah bau. Sebaiknya kamu cek dahulu tepung ketan yang kamu gunakan apakah sudah kaduluarsa atau belum.
Adonan mochi sebelum dibentuk harus dikukus terlebih dahulu diatas api kecil agar tidak mulur.
Adonan mochi gampang kering, dan ketika sudah kering mochi akan susah untuk dibentuk. Buar kamu yang mau tunggu mochi dingin baru diisi dengan isian, sebaiknya tutupi dengan plastik dahulu agar tidak kering.