Sedang Viral! Resep Gohyong Ayam Pinggir Jalan Paling Enak

9 Februari 2024Resep TokoWahab
Resep Gohyong Ayam Halal Pinggir Jalan Paling Enak, Ini Cara Buatnya

Serves: 6 Porsi

Prep time: 15 Menit

Cook time: 45 Menit

Sekarang banyak jajanan enak dan murah yang sedang viral beredar di sosial media. Apalagi dengan kekuatan sosial media tentunya membuat jajanan enak dapat diketahui banyak orang di berbagai daerah. Salah satunya tentu cemilan viral dikenal dengan nama Gohyong yang lokasinya dengan stasiun Cikini yang ada di Jakarta Pusat. Untuk bisa mencoba 1 porsi Gohyong lengkap dengan kuah cuko dan juga irisan cabe rawit maka pengunjung rela antri sampai berjam-jam.

| Baca Juga: Resep Rose Pasta yang Viral di Korea Selatan

Gohyong merupakan cemilan yang dibuat dari ayam yang dicincang lalu diberi bumbu sedap berupa bubuk ngohiong, merica, hingga bawang putih. Kemudian dibungkus menggunakan kulit yang dibuat dari kembang tahu atau bisa juga menggunakan tepung sehingga bentuknya menyerupai rolade. Bagaimana dengan rasanya? rasa dari Gohyong terdiri dari beberapa perpaduan rasa mulai dari asin, pedas, serta gurih. Bagi yang penasaran dengan rasanya tetapi tidak mau antri berjam-jam, sebaiknya buat sendiri resep Gohyong ayam viral pinggir jalan paling enak di bawah ini.

| Baca Juga: Sedang Viral! Resep Rujak Aceh Ci Mehong

Print Resep

Sedang Viral! Resep Gohyong Ayam Pinggir Jalan Paling Enak

  • Serves: 6 Porsi
  • Prep time: 15 Menit
  • Cook time: 45 Menit

Bahan-Bahan

Bahan-Bahan

  • 1/2 kilogram Daging ayam (direbus dan dicincang kasar)
  • 15 butir Bakso sapi (dicincang kasar)
  • 2 batang Daun Bawang (diiris kecil)
  • 2 buah Telur
  • 3 siung Bawang Putih (dicincang)
  • 1/4 sendok teh Bubuk ngohiong
  • 50 mililiter Air
  • 1 sendok teh Garam
  • 1/4 sendok teh Merica Bubuk
  • 8 sendok makan Tepung Tapioka

Bahan Kulit

  • 200 gram Tepung Terigu
  • secukupnya Garam
  • 1/2 liter Air
  • 30 mililiter Minyak Goreng
  • 1 buah Telur

Bahan Kuah Cuko

  • 1/2 liter Air
  • 100 gram Gula Merah
  • 1 sendok makan Kecap Asin
  • 2 bungkus Asam jawa
  • 1 sendok teh Garam

Instruksi

  • Campur semua bahan isian, lalu aduk dengan merata dan sisihkan.
  • Kemudian campur bahan kuah menjadi satu lalu rebus hingga semuanya larut kemudian saring dan tunggu sampai dingin.
  • Selanjutnya campur bahan kulit secara merata dan siapkan cetakan kulit risoles atau teflon. Oleskan sedikit minyak kemudian tambahkan 1 sendok sayur lalu diratakan. Lalu angkat jika kulit Gohyong tidak lengket lagi.
  • Ambil 2 lembar kulit yang sudah jadi, setelah itu masukkan isian hingga padat kemudian gulung. Selanjutnya potong-potong Gohyong dan goreng hingga matang.
  • Gohyong ayam viral pinggir jalan siap disantap dengan tambahan irisan cabe rawit dan juga kuah cuko.

Catatan

Resep dari Tari Kitchen

Leave a comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *