Di pasar tentunya siapa saja akan dengan mudah menemukan para pedagang yang menjual beragam jajanan tradisional. Dari sekian banyak jajanan, tentunya ada satu jajanan yang bentuknya lucu seperti mata kerbau atau lebih terkenal dengan nama kue kacamata. Kue satu ini termasuk jajanan klasik yang sederhana karena berasal dari bahan singkong yang di dalamnya terdapat pisang legit. Walaupun terbuat dari bahan-bahan yang sederhana namun rasa kue ini luar biasa sehingga bisa bikin ketagihan.
| Baca Juga: Cara Membuat Lepet Ketan Tradisional Praktis Anti Gagal
Untuk menghasilkan rasa kue kacamata yang luar biasa enaknya tentu ada beberapa yang mesti diperhatikan. Pertama adalah pemilihan singkong yang baru saja dicabut sehingga akan terasa pulen. Selain singkong, tentunya pisang yang akan diolah juga harus sudah matang sehingga lebih terasa pulen. Lalu bisa juga ditambahkan pewarna sesuai keinginan namun jika tanpa pewarna maka akan terasa lebih legit. Jadi langsung saja ikuti resep kue kacamata dari bahan sederhana tapi rasanya luar biasa.
| Baca Juga: Resep Kue Pepe Pandan Lentur & Lembut
Resep Kue Kacamata Dari Bahan Sederhana Rasanya Luar Biasa
- Serves: 10 Porsi
- Prep time: 30 Menit
- Cook time: 30 Menit
Bahan-Bahan
Bahan-Bahan
- 1 kilogram Singkong (yang masih bagus)
- 8 buah Pisang kepok matang
- 100 gram Gula Pasir
- 1/2 sendok teh Garam
- 100 gram Kelapa Sedang Parut
- 1/2 sendok teh vanili bubuk
- secukupnya Daun pisang
Bahan Taburan
- 150 gram Kelapa Sedang Parut
- 1/2 sendok teh Garam
- 1 lembar Daun Pandan (dipotong-potong)
Instruksi
- Pertama kupas dulu singkong kemudian cuci hingga bersih kemudian tiriskan. Dilanjutkan dengan memarut singkong sampai halus lalu sisihkan.
- Selanjutnya kukus pisang sampai matang dan biarkan dulu sampai dingin kemudian kupas kulitnya.
- Campurkan singkong yang sudah dihaluskan beserta kelapa parut, garam, gula, dan juga vanili lalu aduk merata.
- Setelah itu bagi adonan singkong menjadi 4 bagian.
- Lalu ambil beberapa lembar daun pisang kemudian ratakan 1 bagian singkong dan tambahkan 2 buah pisang kukus.
- Gulung kemudian padatkan adonan dengan menyematkan kedua ujungnya menggunakan lidi.
- Masukkan ke dalam kukusan panas dengan waktu setengah jam sampai matang lalu keluarkan dan dinginkan.
- Kemudian buat taburan dengan mencampurkan kelapa parut beserta garam kemudian kukus menggunakan daun pandan sampai matang lalu angkat.
- Selanjutnya kupas gulungan dari daun pisang lalu potong singkong secara melintang dengan ukuran 1 centimeter kemudian balut menggunakan kelapa parut.
- Kue kacamata bisa langsung disajikan.
Catatan
Tips membuat kue kacamata agar pulen dan juga legit: - Belilah singkong yang baru dicabut agar adonan menjadi pulen dan lembut. - Jika ingin bisa menggunakan pewarna kue sesuai keinginan. - Selain pisang kepok, bisa juga menggunakan pisang lainnya seperti tanduk atau uli. - Sebelum dipotong, pastikan kue kacamata sudah dalam kondisi dingin. - Kelapa parut harus dikukus lebih dulu agar tidak cepat basi ketika ditaburkan pada kue.