Resep Ketan Bakar Telur Khas Thailand Dalamnya Empuk Luarnya Renyah

24 April 2024Resep TokoWahab
Cara Membuat Resep Ketan Bakar Uli Telur Khas Thailand yang Empuk

Serves: 12 Porsi

Prep time: 15 Menit

Cook time: 45 Menit

Salah satu bahan baku yang sering dipakai untuk membuat cemilan atau jajanan yang ada di pasar adalah beras ketan. Berbagai jajanan yang dibuat dari beras ketan mulai dari lemper, lupis ketan, lepet ketan, semar mendem, bacang, dan masih banyak lagi. Dengan tekstur yang lengket dan juga pulen tentunya dalam mengolah bahan satu ini tidak boleh sembarangan agar hasilnya tidak terlalu lengket. Jadi bagi yang mempunyai stok beras ketan di rumah tentunya bisa membuat berbagai macam olahan termasuk ketan bakar telur khas Thailand.

| Baca Juga: Fakta Unik Kue Lupis dan Resep Kue Lupis yang Lezat

Di Thailand, jajanan ini dikenal dengan nama Khao Jee yang bisa ditemukan di penjual kaki lima. Rasanya gurih kemudian teksturnya empuk membuat ketan ini menjadi favorit banyak orang. Bahkan bisa dikatakan bahwa rasanya hampir mirip dengan kerak telur asal Betawi. Dikatakan hampir mirip karena proses pembuatannya dibakar menggunakan api arang. Lalu dioleskan dengan telur gurih serta asin membuat aromanya jadi sedap. Bagi yang ingin merasakan jajanan Thailand ini, sebaiknya langsung buat sendiri dengan mengikuti resep ketan bakar telur berikut ini.

| Baca Juga: Sejarah Festival Bakcang dan Resep Bakcang Khas Bangka Halal

Print Resep

Resep Ketan Bakar Telur Khas Thailand Dalamnya Empuk Luarnya Renyah

  • Serves: 12 Porsi
  • Prep time: 15 Menit
  • Cook time: 45 Menit

Bahan-Bahan

Bahan-Bahan

  • 1 kilogram Beras ketan (berkualitas bagus)
  • 2 lembar Daun Pandan (dipotong-potong)
  • 1 sendok teh Garam

Bahan Olesan Kocok Rata

  • 2 butir Telur (dikocok)
  • 1/2 sendok teh Merica Bubuk
  • 1 sendok makan Kaldu jamur
  • 1 sendok teh Garam

Instruksi

  • Cuci beras ketan terlebih dahulu sampai bersih kemudian tiriskan. Selanjutnya rendam beras ketan di air bersih dengan waktu 60 menit.
  • Lalu panaskan kukusan sampai airnya mendidih, kemudian tiriskan ketan dan masak di dalam kukusan menggunakan daun pandan hingga 30 menit.
  • Selanjutnya angkat beras ketan yang masih setengah matang, campurkan dengan air mendidih sebanyak 500 mililiter ditambahkan garam lalu aduk sampai airnya terserap habis.
  • Kukus kembali ketan sampai matang lalu keluarkan dari kukusan dan biarkan dingin.
  • Setelah itu bentuk beras ketan seperti bola-bola kemudian pipihkan.
  • Panggang ketan bola menggunakan bara api sampai kering pada kedua sisinya.
  • Dilanjutkan dengan mengoleskan kedua sisinya menggunakan bahan olesan. Ulangi proses ini sampai dua kali hingga muncul aroma harum serta permukaannya kering.
  • Setelah matang di kedua sisi bisa langsung diangkat.
  • Ketan bakar telur khas Thailand siap disajikan ketika hangat.

Catatan

Tips membuat ketan bakar telur agar empuk dan renyah: - Untuk memudahkan dipegang saat dibakar maka bisa juga menggunakan tusukan sate. - Jika tidak tersedia arang maka bisa dipanggang dengan wajan yang dioleskan minyak secukupnya. - Sebelum dioleskan dengan kocokan telur, terlebih dulu pastikan ketan bakar sudah agak kering di semua sisinya agar hasilnya renyah dan gurih.

Leave a comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *