Minuman tradisional khas Bali tentunya ada banyak sekali, namun ada salah satu minuman yang sudah terkenal dan juga populer ke berbagai daerah adalah es kuwut. Minuman yang menggunakan buah kelapa muda, melon, dan juga jeruk nipis tentunya memiliki manfaat yang lengkap untuk tubuh. Manfaat dari kelapa muda mulai dari memenuhi kebutuhan cairan di dalam tubuh hingga menjaga daya tahan tubuh dengan baik. Kemudian manfaat melon yaitu mencegah dehidrasi, melancarkan pencernaan, dan mendukung kulit lebih sehat. Sedangkan jeruk nipis memiliki manfaat seperti mencegah kanker, diabetes, dan juga anemia pada tubuh.
| Baca Juga: Resep Manisan Kolang Kaling Dengan Bahan Alami Untuk Buka Puasa
Bagi yang belum tahu, kuwut adalah bahasa lokal Bali yang memiliki arti kelapa. Namun es kuwut bisa dikreasikan dengan tambahan bahan-bahan lainnya seperti selasih, jeruk nipis, dan juga melon. Bahkan sekarang sudah banyak variasi resep dengan menambahkan bahan tertentu sesuai keinginan. Untuk membuat es yang satu ini bisa dibuat sendiri karena bahan-bahannya tersedia di mana saja. Sebagai petunjuk, berikut ini akan dibahas tentang resep es kuwut khas Bali yang rasanya asam manis menyegarkan.
| Baca Juga: Resep Smoothies Pisang, Tinggi Serat & Rendah Kalori!
Resep Es Kuwut Khas Bali Rasanya Asam Manis Menyegarkan
- Serves: 3 Porsi
- Prep time: 10 Menit
- Cook time: 20 Menit
Bahan-Bahan
- 1 buah Kelapa Muda (diambil dagingnya)
- 1 sendok makan Biji selasih (direndam air hangat)
- 800 mililiter Air kelapa muda
- 100 mililiter Air Panas (untuk merebus gula pasir)
- 200 gram Melon Hijau (diambil dagingnya)
- 3 buah Jeruk nipis (diambil airnya)
- 5 sendok makan Gula Pasir
- secukupnya Es Batu
Instruksi
- Pertama ambil daging pada buah kelapa dan juga buah meloh hijau kemudian campurkan pada sebuah wadah berukuran besar.
- Tuang gula pasir ke wadah yang berisi air panas sampai mencair kemudian masukkan daging kelapa dan melon beserta air perasan jeruk nipis.
- Tambahkan biji selasih yang sudah direndam menggunakan air hangat sebelumnya.
- Masukkan es batu ke dalam wadah dilanjutkan dengan memasukkan air kelapa.
- Aduk sampai semuanya tercampur kemudian masukkan ke dalam gelas saji.
- Es kuwut Bali menyegarkan siap dinikmati.
Catatan
Untuk menambah cita rasa maka bisa menambahkan bahan lainnya seperti nata de coco atau susu kental manis sehingga rasanya terasa lebih segar.