Roti Jala merupakan roti yang berasal dari India. Namun karena rasanya yang enak sehingga membuat roti jala terkenal di Malaysia, Singapore. Indonesia sendiri terkenal dengan resep roti jala dari Melayu Sumatera Utara, Khas Aceh dan Riau Pekanbaru. Roti jala dinikmati dengan kuah kari Melayu dan daging seperti ayam dan sapi, selain itu juga ada rasa roti jala manis terbuat dari saus durian. Bentuknya tipis, berlubang seperti jala atau jaring yang biasanya digunakan oleh para nelayan untuk menangkap ikan.
Roti jala juga mirip dengan crepes atau pancake yang sangat populer sebagai camilan menikmati teh disore hari. Roti jala terdapat banyak variasi dengan bahan utama susu dan telur dan dikombinasikan dengan bahan lain untuk menciptakan cita rasa yang tambah nikmat.
Yuk, simak resep roti jala dibawah ini!
Cara Membuat Roti Jala Kuah Kari Sapi
- Serves: 1 Mangkok
- Prep time: 1-2 Jam
Bahan-Bahan
Bahan untuk Adonan
- 10 sdm Tepung Terigu
- 2 sdm Minyak Sayur
- 200 Gr Santan
- 1 btr Telur Ayam
- Secukupnya Garam
- Secukupnya Kunyit bubuk
- Secukupnya Gula
Bahan untuk Kari Sapi
- 1/2 Kg Daging sengkel
- 1 bks Bumbu kari (Bisa menggunakan yang insant)
- 7 Gr Jahe
- 4 Gr Lengkuas
- 5 Gr Asam jawa
- Sesuai selera Cabai
- 8 Gr Bawang Putih
- 30 Gr Bawang Merah
- 1 Bks Santan (Bisa menggunakan yang insant)
- Secukupnya Garam
- Secukupnya Gula
Instruksi
Membuat Kuah Kari Sapi
- Haluskan bumbu-bumbu antara lain bawang merah, bawang putih, sereh, jahe, lengkuas, asam jawa dan cabai.
- Jika sudah halus, tumis bersama bumbu kari dengan minyak sedikit saja. Lalu tambahkan air dan masukan daging.
- Tunggu hingga daging empuk baru masukan santan, aduk hingga mengental. Sambil menunggu daging kamu bisa siapkan bahan untuk membuat roti jala
Membuat Roti Jala
- Siapkan satu wadah, masukan telur, santan dan minyak sayur lalu aduk hingga rata dan tambahkan tepung dan aduk hingga merata.
- Setelah tercampur rata tuangkan adonan kedalam cetakan atau kedalam botol yang tutupnya ada bolongan.
- Panaskan teflon dan oleskan sedikit mentega lalu tuangkan adonan bentuk pola seperti jaring laba-laba
- Angkat dan sajikan bersama kuah kari sapi.