Cara Membuat Rainbow Cake Yang Enak dan Lembut
Cara Membuat Rainbow Cake – Kue pelangi atau yang terkenal dengan sebutan rainbow cake ini merupakan salah satu olahan kue berlapis yang memiliki warna-warni cantik di setiap layer cakenya.
Menurut cerita terdahulu, konon rainbow cake ini dibuat oleh Kaitlin saat pesta perpisahan sahabatnya. Kecintaan sahabatnya pada pelangi dan lemon, membuat Kaitlin ingin memberikan sesuatu yang berbeda dengan membuat kue nuansa pelangi dengan aroma citrus.
Baca Juga : Cara Membuat Kue Lapis Tepung Beras Warna Warni
Karena bentuknya yang lucu dan menggemaskan, maka tak membutuhkan waktu lama untuk cake rainbow memiliki banyak penggemar. Rainbow cake dapat dimakan dengan topping parutan keju, atau bisa juga dihias dengan buttercream untuk kue ulang tahun dan juga pernikahan.
Jika kita membelinya di toko kue, untuk satu loyangnya memiliki harga sekitar 100 hingga 300rb. Harga ini dilihat dari besar kecilnya cake dan juga topping yang digunakan. Waw, lumayan mahal bukan? Dengan ini kenapa tidak coba membuatnya sendiri di rumah?
Padahal cara membuat rainbow cake cukup mudah dan bahan kue yang digunakan juga terjangkau dimana-mana. Sehingga siapa saja dapat membuatnya sendiri di rumah, walaupun pemula yang baru belajar membuat kue sekali pun. Berikut resepnya :
Simak Juga : Resep Kue Lapis Tepung Kanji Cokelat Super Legit
Resep dan Cara Membuat Rainbow Cake
Bahan Rainbow Cake :
- 750 mili liter putih telur (kurang lebih 16-17 butir telur)
- 1 sendok makan cake emulsifier
- 1 sendok makan vanilla essense
- 250 gram gula pasir (kalau suka manis bisa ditambah 50 gram)
- 200 gram tepung terigu protein sedang
- 100 gram butter leleh
Cara Membuat Rainbow Cake :
- Kocok putih telur dan cake emulsifier dengan speed rendah hingga berbusa, lalu masukan gula pasir sedikit demi sedikit mixer kembali hingga mengembang dan kental.
- Turunkan speed mixer lalu masukan tepung terigu hingga rata, terakhir masukan butter leleh aduk kembali dengan spatula.
- Bagi adonan menjadi 6 bagian masing-masing diberi pewarna secukupnya, kemudian ambil loyang uk 18x18cm yang sebelumnya sudah dioles margarin dan dilapisi kertas roti.
- Kukus kurang lebih 10 menit atau sampai matang, angkat dan balikan kue di cookingrack.
- Selanjutnya ambil 1 lembar cake beri butter cream, ambil lapisan berikutnya. Kerjakan hingga cake habis.
Tips Sukses Membuat Rainbow Cake :
- Jangan lupa panaskan dandang / kukusan terlebih dahulu, dan jangan lupa alasi kain bersih ditutup pancinya.
- Saya menggunakan loyang uk 18x18x4 sebanyak 6 buah.
- Resep buttercream boleh pake resep andalan masing-masing yah.
- Bila mau pakai fresh cream atau cream Cheese frosting pun bisa ya moms.
3 Comments
Resep Mini Rainbow Roll Cake dan Tips Cara Membuatnya
16 Februari 2019 at 10:39
[…] Baca Juga : Cara Membuat Rainbow Cake Yang Enak dan Lembut […]
Resep Bolu Gulung Pelangi Isi Butter Cream dan Keju
15 Maret 2019 at 16:09
[…] Jangan Lewatkan : Cara Membuat Rainbow Cake Yang Enak dan Lembut […]
AnakBangsa
29 Juli 2022 at 15:44
Dilihat dari fotonya sih kayanya enak
Tapi dicoba dulu lah entar