Belum lama ada yang namanya cromboloni yang merupakan perpaduan pastry croissant dengan bomboloni. Dan sekarang muncul menu baru yang disebut banyak orang dengan cronyet atau croissant penyet. Disebut seperti itu karena memang proses pembuatannya dipenyet dan hasilnya juga tipis sehingga lebih renyah dibanding croissant yang biasa. Sama halnya dengan cromboloni, cronyet juga bisa ditambahkan berbagai topping menarik yang menambah cita rasanya.
| Baca Juga: Croissant Sandwich, Cocok Untuk Sarapan yang Praktis
Nama keren dari menu yang satu ini adalah smashed croissant. Hal ini karena memang dalam proses pembuatannya terdapat tahapan smashed atau penyet sehingga hasilnya menjadi crunchy. Untuk toppingnya bisa apa saja namun jika ingin simpel dan praktis maka bisa menggunakan glaze varian rasa dan juga sprinkle warna-warni. Di bawah ini akan dibahas dengan lengkap resep smashed croissant alias cronyet dengan topping glaze coklat dan sprinkle warna-warni yang renyah banget.
| Baca Juga: Resep Keuntungan Cromboloni Viral Super Renyah dan Mudah Dibuat
Resep Smashed Croissant Alias Cronyet Terasa Banget Renyahnya
- Serves: 6 Porsi
- Prep time: 15 Menit
- Cook time: 60 Menit
Bahan-Bahan
- 2 lembar Puff pastry
- secukupnya Gula Kastor
- secukupnya Coklat glaze
- secukupnya Sprinkle Warna Warni
Instruksi
- Siapkan lebih dulu puff pastry kemudian potong menjadi bentuk segitiga sama kaki sehingga akan memperoleh 3 potongan untuk per lembar. Jika menggunakan 2 lembar puff pastry maka akan memperoleh 6 potong.
- Kemudian setiap potong bisa langsung dibentuk menjadi croissant dengan memotong sedikit bagian bawahnya dan menggulungnya sampai ujung. Setelah itu bagian ujungnya bisa dilekuk atau tidak sesuai keinginan.
- Susun pada loyang dan biarkan hingga 2 jam di dalam oven dalam kondisi mati.
- Selanjutnya balur dengan menggunakan gula kastor pada semua sisinya.
- Lalu susun pada loyang yang sudah dilapisi baking paper dan bisa langsung dipenyet pada semua permukaannya dan tambahkan beban yang berat.
- Setelah itu, masukkan ke oven yang suhunya mencapai 170 derajat Celcius dengan waktu sekitar 15 hingga 18 menit.
- Keluarkan dari oven jika sudah matang.
- Tambahkan topping berupa glaze coklat dan juga sprinkle warna-warni secukupnya.
- Croissant penyet siap dikonsumsi.