Sebagian orang sarapan dengan menu yang simpel termasuk roti yang bisa dikonsumsi saat berada di jalan. Bentuknya yang kecil tentu mudah dimasukkan ke dalam tas atau tote bag. Selain itu, roti juga bisa ditemukan di toko roti yang jaraknya tidak jauh dari rumah. Bahkan bisa juga beli roti di penjual keliling yang menawarkan berbagai varian rasa. Apalagi ada banyak varian roti yang bisa dibeli setiap hari sehingga tidak merasa bosan, salah satunya adalah roti long John.
| Baca Juga: Cara Membuat Roti Jabrik Keju yang Viral di Rumah
Berbeda dengan roti pada umumnya, bentuknya memiliki ciri khas. Cirinya adalah bentuknya yang lonjong dan juga memanjang. Biasanya ditaburi dengan topping krim yang dipadukan dengan coklat meses. Namun sekarang ada juga variasi lainya yaitu dengan keju atau bahkan kombinasi keju parut dan coklat meses. Bagi yang punya waktu luang dan suka buat roti di rumah tentunya bisa membuat roti ini. Proses pembuatannya mudah karena tidak perlu menggunakan mixer apalagi oven. Untuk selengkapnya bisa mengetahui cara membuat roti long John simpel di bawah ini.
| Baca Juga: Resep Roti Goreng Super Empuk
Cara Membuat Roti Long John Simpel Tanpa Mixer dan Oven
- Serves: 8 Porsi
- Prep time: 15 Menit
- Cook time: 90 Menit
Bahan-Bahan
- 1/2 kilogram Tepung terigu protein tinggi
- 1/2 sendok teh Baking Powder
- 15 gram Susu Bubuk
- 275 gram Air Dingin
- 1 sendok teh Garam
- 6 gram Ragi Instant
- 50 gram Gula Pasir
- 1 butir Telur
- 50 gram Margarin
- secukupnya Minyak Goreng (untuk menggoreng)
Bahan Topping
- 100 gram Coklat meses
- 150 gram Keju Cheddar Parut
- 150 gram Butter Cream
Instruksi
- Dalam wadah berukuran besar masukkan terigu protein tinggi, baking powder, susu bubuk, ragi instan, dan juga gula pasir.
- Kemudian tuangkan telur beserta air dingin secara bertahap sambil diuleni. Lalu lanjutkan uleni hingga semua tercampur dan sudah kalis.
- Tambahkan garam dan juga margarin dilanjutkan dengan uleni lagi sampai teksturnya menjadi elastis. Lalu tutup wadah menggunakan lap yang bersih selama kurang lebih 15 menit.
- Lalu giling adonan menggunakan alat rolling pin lalu taburi terigu pada adonan agar tidak menempel.
- Kemudian giling adonan dengan tebal 1,5 centimeter, lalu potong dan bentuk adonan menjadi persegi panjang atau ukuran 3,5 x 12 centimeter.
- Setelah dibentuk, susun adonan dengan teratur dan tidak berdekatan lalu biarkan hingga 75 menit sampai adonan mengembang.
- Dilanjutkan dengan memanaskan minyak menggunakan api sedang kemudian goreng roti hingga warnanya kuning kecoklatan. Pastikan tidak menggunakan api besar agar hasilnya matang merata.
- Setelah digoreng lalu oleskan dengan buttercream di bagian atas kemudian taburi coklat meses hingga keju cheddar sesuai selera. Selain di bagian atas, buttercream juga bisa dioleskan pada belahan roti.
- Roti long John simpel sudah jadi.