Makanan dan Minuman yang Viral di Tahun 2021
Di tahun 2021 lalu tidak semuanya bisa berburu kuliner dengan bebas karena adanya himbauan untuk di rumah saja. Banyak pebisnis kuliner yang menghadapi kesulitan, untuk menjual produknya. Beruntung ada aplikasi pesan makanan online yang bisa antar ke rumah langsung. Sehingga kamu tidak ketinggalan dengan makanan maupun minuman yang viral.
Berikut ini makanan dan minuman viral di tahun 2021.
| Baca Juga:
BTS Meal
Siapa yang masih ingat dengan makanan fenomenal pada tahun 2021 yang membuat para driver ojek online mengantri hingga berjam-jam? BTS Meal merupakan paket makanan edisi terbatas dari McDonald’s yang berkerja sama dengan boyband asal Korea Selatan yaitu BTS. Namun untuk paket tersebut tidak berjalan lama karena timbulnya kerumunan. Kamu dapat paket edisi terbatas tersebut?
Croffle
Croffle yang sangat viral dan hits beberapa waktu terakhir, camilan satu ini merupakan gabungan antara croissant dan waffle. Tren camilan croffle bermula dari Korea Selatan, lalu berlanjut viral di Indonesia. Beragam macam jenis rasa atau topping seperti coklat, cinammon dan lainnya. Kamu sudah pernah mencobanya belum?
| Simak Juga:
Cold-Pressed Juice
Ditengah pandemi Covid-19 minuman sehat pasti banyak peminatnya. Salah satunya cold-pressed juice, jus buah satu ini diolah dengan cara memasukan buah segar kedalam alat cold pressed juice lalu sari buah tersebutlah yang dijual ke konsumen.
Permen Dalgona
Serial drama dari Korea Selatan yaitu squid game berhasil mencuri perhatian masyarakat dunia termasuk Indonesia. Drama tentang bagaimana peserta game bertahan hidup dengan melalui permainan anak-anak. Dimana ada bagian permen dalgona bentuk bintang, bulat,segitiga dan payung. Peserta harus mengukir permen dengan jarum dan melepas bentukannya dengan sempurna. Hal ini lah yang membuat banyak yang menjual permen dalgona untuk membuat tantangan.